Oleh: Richelle Fyodorova dan Rifaldi Pratama Siboro/EQ
Editor : Ummi Anifah/EQ
Dokumentasi oleh: YES!
Apa itu YES!?
Young Entrepreneurs’ Show atau yang biasa disebut YES!, merupakan acara yang diselenggarakan oleh mahasiswa manajemen di bawah naungan departemen Entrepreneurship Ikatan Keluarga Mahasiswa Manajemen (IKAMMA) Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM). Tahun ini, tema besar yang diangkat adalah “Euphoria of Entrepreneurs in Their Journey to Sustainable Business”. YES! diselenggarakan dengan 3 subacara, yaitu YES! We Explore, YES! We Showcase, dan YES! x Career and Student Development Center (CSDU) yang diselenggarakan pada tanggal 11–12 November 2023, di Jogja City Mall.
YES! We Explore merupakan subacara yang memuat beragam instalasi dan infografis tentang penerapan konsep keberlanjutan dalam membangun bisnis. Tema yang diangkat adalah “Sparkling Awareness of Sustainable Business to Young Entrepreneurs”. Subacara ini berbayar seharga Rp30.000,00 dengan pembelian tiket on the spot. YES! We Showcase merupakan subacara yang mempertunjukkan 14 tenants dari berbagai kategori produk, seperti makanan dan minuman, fashion, dan jasa yang memiliki konsep keberlanjutan. Tema yang diangkat adalah “Carrying Out the Sustainability Spirit to Business Culture”.
YES! x CSDU merupakan subacara kolaborasi antara YES! dengan CSDU FEB UGM. Kolaborasi ini menyediakan inkubasi bisnis dan talk show kepada para pengunjung agar lebih memahami cara membangun bisnis yang terintegrasi dengan konsep keberlanjutan.
Day 1
Hari pertama YES! dimulai pukul 10.00 WIB. Acara ini dimulai setelah Chief Executive Officer (CEO) memberikan arahan dan motivasi kepada seluruh panitia yang bertugas. Panitia kemudian bersiap untuk mengerjakan tugas yang telah dibagi oleh ketua divisi masing-masing. Para staf ticketing berjaga di booth ticketing, staf fundraising berjaga di booth YES! We Snap dan YES! We Sell, staf operasi berjaga di dalam YES! We Explore, dan staf MMID berjaga di gerbang masuk dan gerbang keluar YES!.
Sesi pembukaan dimulai pukul 14.00 WIB yang dipandu oleh Amanda Divanty dan Rafky Hafiz selaku pembawa acara. Sesi pembukaan dilanjutkan dengan sambutan dari CEO YES!, yaitu Fathin Adib Suyono. Sambutan dilanjutkan oleh wakil ketua IKAMMA 2022, perwakilan Manajemen Jogja City Mall, Dinas Koperasi (Diskop) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), dan Ketua Program Studi (Kaprodi) FEB UGM. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan sesi pemotongan pita dan Young Entrepreneurs’ Show 2023 resmi dimulai.
Setelah sesi pembukaan, acara dilanjutkan dengan sesi inkubasi dan presentasi ide bisnis oleh para wirausaha muda. Terdapat 20 tim yang memperkenalkan bisnis kepada para juri. Juri pada sesi ini, yaitu Anggraeni Pranandari (Dosen FEB UGM), Danny Wibisana (Pusat Usaha UGM), Hesty Riani Annisa Widyaningsih (Chief Operation Officer edspert.id), dan Christian Ivan Halim (Chief Marketing Officer Sevenpreneur).
Di sisi lain, YES! We Explore yang digelar sejak pagi juga memiliki pengunjung yang tidak kalah ramai. Para staf ticketing menyambut pengunjung yang datang dengan senyum dan sapaan. Kemudian, di dalam YES! We Explore, para pemandu memberikan informasi dan tata cara penggunaan instalasi-instalasi interaktif. Para pengunjung juga dapat mengabadikan momen di YES! dengan membeli kupon photobooth di booth YES! We Snap. Young Entreprenurs’ Show hari pertama berakhir pada pukul 22.00 WIB.
Day 2
Hari kedua dari acara YES! x CSDU dimulai pada pukul 13.30 WIB. Acara YES! x CSDU di hari kedua diisi dengan talk show fakultas, penghargaan, dan talk show Diskop DIY. talk show ini terbagi menjadi tiga sesi dengan tiga pembicara yang berbeda. Talk show fakultas yang pertama terdiri dari dua pembicara, yaitu Anggraeni Pranandari, S.E., M.Sc. dan Christian Ivan Halim. Talk show ini memaparkan materi tentang Sevenpreneur dan juga kiat-kiat tentang membuat bisnis yang baik dan berkelanjutan. Setelah talk show fakultas yang pertama, acara dilanjutkan dengan talk show fakultas yang kedua dengan pembicara Hestyriani Anisa Widyaningsih, S.S., M.B.A dan Danny Wibisana. Talk show ini memaparkan materi tentang cara membangun bisnis dan brand yang baik. Di sela-sela acara talk show, terdapat sesi penghargaan kepada wirausaha muda yang telah menyampaikan ide-ide bisnisnya
Setelah sesi penghargaan, acara dilanjutkan dengan talk show Diskop DIY. Talk show ini diisi oleh perwakilan pihak Diskop DIY dan UMKM DIY sebagai narasumber dan perwakilan pihak Geronimo sebagai moderator. Sebagai penutup, YES! berakhir dengan pembubaran baik pengunjung maupun panitia. Panitia yang hadir pada shift ketiga di hari kedua saling berfoto bersama dan memberikan bunga sebagai apresiasi terhadap usaha dan kerja keras mereka. Dalam dua hari penyelenggaran, YES! berhasil menggaet sejumlah 1.281 pengunjung di hari pertama dan 2.735 pengunjung di hari kedua. Pencapaian in dapat dikatakan sukses dan harapan untuk ke depannya YES! dapat menjadi wadah untuk menuangkan ide segar kewirausahaan bagi para penerusnya dan wadah bagi wirausaha muda untuk mengembangkan pemahaman mengenai bisnis dan memperkenalkan bisnis mereka.
Pengunjung :
386